Yahoo Answers is shutting down on 4 May 2021 (Eastern Time) and the Yahoo Answers website is now in read-only mode. There will be no changes to other Yahoo properties or services, or your Yahoo account. You can find more information about the Yahoo Answers shutdown and how to download your data on this help page.

roberth m asked in Seni & InsaniPersajakan · 1 decade ago

Bagaimana seorang Ibu dalam Cuplet Sajak?

PEREMPUAN PERKASA.

(Catatan kecil hari Ibu)

Mendahului Matahari

Menghangatkan Pagi dengan Sambal dan Nasi mengepul

Waktu tiba

Anak, Suami tinggal menikmati hidangan cinta

Turun ke sungai membawa kesejukan

Masuk ladang memberi hidup

Menabur butiran cinta diantara pematang sawah

Ketika semua terlelap

Piring, sendok, belanga dan baju-baju penghasil keringat

Siap kembali menyongsong pagi

Perempuan perkasa

Tanpa keluh

Tanpa pinta

Hanya senyum.

Hanya memberi.

Puisi ini saya persembahkan bagi Ibu TO SEKO!

Mereka memiliki semua Ladang.

Di Rumah, Di Kebun, di Sawah dan di Humah.

(Cat : TO SEKO adalah Sub Suku terpencil pedalam SULSEL)

_______________________

Selamat Hari Ibu.

Another Human Being Like You.

11 Answers

Rating
  • Anonymous
    1 decade ago
    Favourite answer

    Bung Robert,

    Setelah membaca lalu bertanya pada diri sendiri.

    Sesaat kemudian dalam hatiku berkata "Aku sangat mencintaimu ibu, terimakasih atas semua kasihmu ini"

    Hanya ini yang bisa terucap

    Salamku.

    21122008

    Source(s): 'Selamat Hari Ibu"
  • Anonymous
    1 decade ago

    Hallo om Roberth?

    Wah ini sih Puisi tingkat tinggi!

    Jadi Ananda nggak berani kasih komentar.

    Hanya bisa menikmati.

    Boleh Ananda Copy Paste om?

    Thanks.

    Selamat Natal 2008 dan Tahun Baru 2009.

    Jelang Natal 2008

    Ananda.

  • Raja
    Lv 4
    1 decade ago

    perempuan perkasa

    tanpa keluh...

    ..........pinta...

    .................hanya senyum

    ........hanya memberi.......

    oh ibu....

    surga itu di telapak kakimu...

    selamat hari ibu....

    salam

    Relihc

  • Anonymous
    1 decade ago

    karyamu ini sungguh "hidup"

    membuatku berkali-kali tergoda untuk menikmatinya....

    selamat hari ibu

    perempuan-perempuan perkasa...

  • 1 decade ago

    setelah saya selesai membaca puisimu ini.

    batinku berucap "hanya itu ceritanya?"

    entah apa, puisimu ini yang hanya secuplet. aku belum mampu mengheroikan figurnya.

    entah kalau sobat yang lain.

    maaf sobat!

    perbedaan pendapat dalam memandang suatu karya seseorang, adalah sebuah anugrah pula.

    terima kasih

  • Anonymous
    1 decade ago

    ibu memang tema yang renyah untuk digenyang

    apalagi seorang ibu yang diceritakan diatas

    aku terhanyut dalam puisimu kawan

  • Anonymous
    1 decade ago

    halooooo... robert m sahabatku!

    sajak ini temanya sebenarnya sederhana, namun sahabat cukup piawai menghidupkanya dalam alur cerita yang lembut menyentuh.

    kalau boleh sedikit menyentil ; rasaku sedikit terganjal pada sambungan bait 1 ke bait 2, ( atau memang sengaja dibuat perfragmen? ).

    Salam lifespirit!

  • 1 decade ago

    hmmm

    belum bisa koment sekarang deh

  • 4 years ago

    Doa dalam huruf latin berbahasa Arab : ROBBIGHFIRLII WALIWAALIDAYYA WARHAMHUMAA KAMAA ROBBAYAANII SHOGHIIROO Artinya dalam Bahasa Indonesia : “ Ya Tuhanku, ampunilah dosaku dan dosa ayah ibuku, sayangilah mereka sebagaimana mereka menyayangiku sewaktu aku masih kecil ”

  • 1 decade ago

    gx ad yang di komenen nih,,

Still have questions? Get answers by asking now.